Mudahnya menuduh saudara sesama muslim dengan tuduhan telah berbuat syirik bukan merupakan hal yang baru, hal ini sudah pernah di lakukan oleh kelompok-kelompok extreme terdahulu, seperti contoh kaum Khawarij, sebagai generasi awal-awal kaum extreme dan radikal yang gemar menuduh muslimin sebagai musyrikin, Bahkan tingkat extreme kaum Khawarij ini, berani membunuh Amirul Mukminin Ali bin Abi Thalib رضي الله عنه dengan tuduhan tidak menjalankan hukum sesuai hukum Allah.
Diriwayatkan oleh Imam Muslim, tentang tuduhan kaum Khawarij kepada Khalifah Ali bin Abi Thalib رضي الله عنه Yaitu;
أَنَّ الْحَرُورِيَّةَ لَمَّا خَرَجَتْ وَهُوَ مَعَ عَلِيِّ بْنِ أَبِي طَالِبٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ قَالُوا لَا حُكْمَ إِلَّا لِلَّهِ قَالَ عَلِيٌّ كَلِمَةُ حَقٍّ أُرِيدَ بِهَا بَاطِل
Ketika orang-orang khawarij keluar/memberontak dan saat itu ia (perawi) bersama Ali bin Abu Thalib - mereka(khawarij) berkata, "Tidak ada hukum, kecuali kepunyaan Allah." Maka Ali berkata, "Itu adalah kalimat yang haq (benar) namun dimaksudkan untuk kebatilan..(Hr.Muslim: 1774).
Berapa banyak orang-orang Wahabi di zaman sekarang yang di doktrin, dengan doktrin- doktrin kebencian terhadap sesama Muslim dan dengan menggunakan kalimat kalimat yang Haq (Al-Quran dan Hadist), namun mereka tujukan untuk menuduh umat Islam, dengan tuduhan, bid'ah dan syirik serta tuduhan menyembah kuburan.
Sifat seperti ini merupakan sifat Khawarij, seperti yang telah di sifatkan oleh Abdullah bin Umar bin Khattab.
وكان ابن عمر رضي الله عنه يراهم شرار خلق الله، وقال: إنهم انطلقوا إلى آيات نزلت في الكفار فجعلوها في المؤمنين"(5).(5)"صحيح البخاري": في كتاب استتابة المرتدين والمعاندين وقتالهم (ج14 /ص282 ).
Abdullah bin Umar (Ibnu Umar) رضي الله عنه dalam mensifati kelompok Khawarij mengatakan: “Mereka menggunakan ayat-ayat yang diturunkan untuk Orang-orang kafir kemudian mereka terapkan untuk menyerang orang-orang beriman”.[Sahih Bukhari].
Doktrin-doktrin kebencian kaum Wahabi terhadap sesama muslim, adalah upaya menghidupkan kembali ajaran-ajaran Khawarij, dan kaum Khawarij ini akan selalu ada sampai akhir dari generasi mereka, muncul bersama Dajjal.
Rasulullah ﷺ bersabda....:
يخرجون حتى يخرج آخرهم مع المسيح الدجال..
Mereka (khawarij) senantiasa keluar hingga keluar akhir dari mereka bersama Al-Masih Ad Dajjal...[Hr nasa'i ]
Doktri ajaran kebencian terhadap umat Islam ini selalu aktif dan masif di sebarkan dan siarkan, baik melalui Radio, Televisi dan media Online serta Kajian-kajian. Yang membina anggotanya agar ringan lidah menvonis umat islam, telah berbuat bid'ah, syirik dan menyembah kuburan bahkan kafir.
Hal ini merupakan langkah awal yang akan mengantarkan anggotanya untuk angkat senjata dan meghalalkan darah umat islam , sebab mereka menilai umat islam di luar kelompoknya, bukanlah sebagai seorang muslim lagi, namun sebagai musyrik yang halal untuk di bunuh, seperti halnya pendahulu mereka yang menghalalkan darah sahabat Nabi sebab telah menilai mereka bukan lagi sebagai seorang muslim .
Himbauan kepada segenap umat Islam di indonesia agar behati-hati terhadap suburnya penyebaran, pemahaman extrimis Wahabi yang mudah memvonis umat islam, dengan vonis bid'ah dan syirik, kuburiyun bahkan kafir.
Awasi keluarga, anak, istri, saudara dan handai tolan, agar tidak terjerumus kepada pemahaman kaum Khawarij.
Semoga kita di jauhkan dari Fitnah pemahaman Radikalisme dan Terorisme........Amiinn.
والله المستعان...
✒_____
Di tulis oleh: Abu Muhammad Al-Maduri.
Komentar
Posting Komentar
Harap berkomentar yang baik